Scroll untuk melanjutkan membaca
BeritaPemerintahanTerkini

Bupati Pamekasan Tinjau Venue MTQ Jatim 2021

Avatar photo
×

Bupati Pamekasan Tinjau Venue MTQ Jatim 2021

Sebarkan artikel ini

QOLBI.ID, PAMEKASAN – Bupati Pamekasan, Madura, Jawa Timur, meninjau venue Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Jawa Timur, di lapangan Bakorwil, Selasa sore, 2 November 2021.

Mas Tamam, begitu ia disapa, didampingi Sekda, Totok Hartono, Kepala Bagian Kesra, Halifaturrahman, dan Kasatpol PP, Kusairi.

Pantauan di lapangan, politikus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) tersebut keliling venue MTQ, untuk memastikan kesiapan opening yang akan digelar besok malam, Rabu, 3 Oktober 2021.

Pria murah senyum itu juga meninjau persiapan Protokol Kesehatan (Prokes). Selanjutnya, Mas Taman menghampiri kelompok paduan suara yang tengah Gladi Resik (GR).

Baca Juga  Muncul Spekulasi Duet Baddrut-Halili atas Dorongan Eks Bupati Achmad Syafii

Tidak lupa pula, Mas Tamam memberikan semangat kepada sejumlah pekerja venue MTQ Jatim ke XXIX tersebut.(ros/her)