Scroll untuk melanjutkan membaca
BeritaPemerintahanTerkini

Bupati Baddrut Tamam Cek Kesiapan Program Pembangunan Infrastruktur

Avatar photo
×

Bupati Baddrut Tamam Cek Kesiapan Program Pembangunan Infrastruktur

Sebarkan artikel ini

QOLBI.ID,PAMEKASAN- Bupati Pamekasan, Baddrut Tamam, mengunjungi Kantor Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (DPRKP) dan Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) setempat, Rabu, 26 Januari 2022.

Tujuan politikus dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) tersebut, untuk mengecek kesiapan program prioritas.

Scroll untuk melanjutkan membaca
Scroll untuk melanjutkan membaca

Kepala DPRKP, Muharram mengatakan kedatangan Bupati ke instansinya untuk mengetahui progres rencana program prioritas, sekaligus memastikan pelaksanaannya.

Baca Juga  Pemdes Samatan Kenalkan Taman Edukasi Rahayu

“Program prioritas Bupati secepatnya akan direalisasikan biar masyarakat segera merasakan manfaatnya. Insya Allah lebih cepat ketimbang tahun sebelumnya,” kata Muharram.

Menurut Muharram, DPRKP dan PUPR menangani program prioritas Bupati bidang pembangunan infrastruktur, seperti program pembangunan dan pemeliharaan jalan dan jembatan serta pembangunan irigasi untuk kepentingan Petani.

Baca Juga  Kabar Gembira, Tahun Ini Bupati Baddrut Tamam Berangkatkan 178 Guru Ngaji Umrah Gratis

“Untuk DPRKP ada program sanitasi, air bersih, perbaikan rumah tidak layak huni, dan peningkatan kualitas lingkungan,”terangnya.(MANK/HER)