Scroll untuk melanjutkan membaca
BeritaPemerintahanTerkini

Pemkab Pamekasan Sosialisasi Program Beasiswa Kedokteran

Avatar photo
×

Pemkab Pamekasan Sosialisasi Program Beasiswa Kedokteran

Sebarkan artikel ini
Bupati Pamekasan, Baddrut Tamam, menyampaikan materi sosialisasi program beasiswa kedokteran hasil kerjasama dengan Unair Surabaya.(Ist)

QOLBI.ID, PAMEKASAN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan, Madura, Jawa Timur, menggelar sosialisasi program unggulan bidang pendidikan, Beasiswa Kedokteran, secara virtual di Mandhapa Agung Ronggosukowati, Rabu, 9 Maret 2022.

Sosialisasi diikuti siswa dari Sekolah Menengah Atas (SMA) dan sederajat, materi sosialisasi disampaikan langsung Bupati Pamekasan, Baddrut Tamam, didampingi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Akhmad Zaini, dan Kepala Dinas Pendidikan Canag Provinsi Jawa Timur.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Bagian Kesejahteraan Masyarakat (Kesra), Abrori, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda), Taufikurrahman.

Baca Juga  Kabar Gembira, Pemkab Pamekasan Sediakan 15 Miliar untuk Modal Usaha UMKM

Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD), Sahrul Munir, dan Direktur Kemahasiswaan Unair Surabaya.

Bupati Pamekasan, Baddrut Tamam, menyampaikan program beasiswa merupakan langkah strategis Pemkab Pamekasan dalam menyiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) unggul bidang kesehatan.

Program beasiswa kedokteran tersebut, kata Mas Tamam, begitu ia disapa, sekaligus peluang besar bagi masyarakat Pamekasan, khususnya bagi yang kurang mampu agar bisa melanjutkan pendidikan di Fakultas kedokteran.

”Beasiswa kedokteran dari Pemkab Pamekasan merupakan fasilitas warga Pamekasan yang kurang mampu agar bisa melanjutkan pendidikan di fakultas kedokteran,” kata Mas Tamam.

Baca Juga  Ya Tuhan, Bayi Ditemukan Membusuk di Pamekasan

Beasiswa kedokteran Pamekasan bekerjasama dengan Universitas Airlangga (Unair) Surabaya, sejak tahun 2021. Ketentuan lulus beasiswa disesuaikan dengan standar Unair Surabaya.

“Ketentuan lulus bukan dari Pemkab Pamekasan tapi dari Unair Surabaya. Artinya, tidak ada kongkalikong antara Pemkab dan penerima mahasiswa,” ungkapnya.

Menurut Mas Tamam, Pemkab Pamekasan hanya menyediakan anggaran bagi yang lulus seleksi kuliah di Fakultas Kedokteran Unair Surabaya.

“Sosialisasi program beasiswa ini penting agar semuanya tahu, termasuk anak-anak kita SMA dan sederajat, kapan pendaftaran dan hal teknik lainnya,” tutur Bupati murah senyum tersebut.

Baca Juga  Di Hadapan Tokoh Agama, Bupati Baddrut Tamam Paparkan 5 Program Prioritas

Tahun pertama kerjasama dengan Unair Surabaya pada tahun 2021, Pemkab Pamekasan menetapkan 10 kuota beasiswa kedokteran bagi warga Pamekasan.

Namun, yang dinyatakan lulus seleksi kuliah di fakultas kedokteran Unair Surabaya, hanya empat orang. Tahun ini, 2022, Pemkab menyiapkan 4 kuota.(MANK/ROS)

>> Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Qolbi.id WhatsApp Channel : Klik Disini. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.