QOLBI.ID, PAMEKASAN – Wakil Ketua Bidang OKK DPW PPP Jawa Timur, RPA Mujahid Anshori meminta pengurus dan kader PPP Pamekasan, Madura, komitmen untuk memajukan partai.
Hal tersebut disampaikan saat memberikan sambutan pada acara Muscab IX DPC PPP Pamekasan, di Hotel Cahaya Berlian, Senin, 6 Desember 2021.
“Pengurus dan keder PPP harus komitmen memajukan partai,” kata RPA Mujahid Anshori.
Selain itu, kader PPP harus mampu menyesuaikan diri di tengah kemajuan teknologi, jika tidak, lanjut RPA Mujahid Anshori menjelaskan, PPP akan menjadi partai yang menderita.
“Pengurus dan kader harus terus berupaya keras memajukan partai, harus bisa menyesuaikan dengan kemajuan teknologi,”ungkapnya.
Terakhir, RPA Mujahid Anshori meminta kepada pengurus yang terpilih menjadi Ketua DPC PPP Pamekasan, menyiapkan saksi setahun sebelum pelaksanaan Pemilu.(MANK/HER)