Scroll untuk melanjutkan membaca
HeadlinePolitikTerkini

Dikukuhkan Ketua Demokrat Pamekasan, Ismail Langsung Fokus Persiapan Pemilu 2024

Avatar photo
×

Dikukuhkan Ketua Demokrat Pamekasan, Ismail Langsung Fokus Persiapan Pemilu 2024

Sebarkan artikel ini

QOLBI.ID, PAMEKASAN – Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Demokrat, Pamekasan, Madura, Jawa Timur, Ismail, menyampaikan komitmennya pasca dikukuhkan sebagai Ketua Demokrat Pamekasan, periode 2022/2027, di kantor DPP Demokrat, Jl Proklamasi Nomor 41 Jakarta Pusat.

Komitmen pertama, kata Ismail, merealisasikan ambisi partai besutan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) untuk memenangkan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Scroll untuk melanjutkan membaca
Scroll untuk melanjutkan membaca

Oleh karena itu, Ismail dan pengurus DPC Demokrat Pamekasan, langsung fokus persiapan memenangkan Pilihan Legislatif (Pileg), Pemilihan Presiden (Pilpres), dan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada).

Baca Juga  Jelang Pemilu 2024, PKB Pamekasan Bersama Bacaleg Gelar Istighosah dan Doa 'Sapu Jagat'

“Fokus kita memenangkan Pemilu, Pileg, Pilpres dan Pilkada,” kata Ismail, Jumat, 22 Juli 2022.

Untuk memenangkan Pemilu 2024, lanjut Ismail menjelaskan, butuh kerjasama sekaligus kerja keras seluruh kader hingga simpatisan.

Baca Juga  Pemilu 2024, Bawaslu Pamekasan Gandeng PWI Tangkal Berita Hoax

“Kami niatkan amanah ini sebagai pengabdian untuk masyarakat, Kami yakin bisa memenangkan hati rakyat jika seluruh kader dan simpatisan solid,”terangnya.